Produk Jualan Online Terlaris – Ketika Anda ingin menjalankan usaha online dengan berjualan produk di internet, maka sebaiknya produk tersebut adalah barang yang cukup banyak peminatnya.

Memang sebagian besar produk yang dibutuhkan manusia saat ini bisa terjual via online, tapi akan lebih baik bila kita memilih produk jualan online yang paling laku di Indonesia.
Lalu bagaimana cara mengetahui informasi tentang barang yang paling dicari di toko online saat ini? Ada banyak cara, salah satunya adalah dengan melihat trend di internet, misalnya melihat produk jualan online terlaris dan yang paling sering muncul di media sosial seperti Instagram dan Facebook.

BACA : Jualan di Instagram : Tips dan Trik agar Laris
Anda juga bisa mendapatkan informasi produk jualan terlaris di online shop saat ini dengan memperhatikan produk-produk di situs jualan online yang paling laris saat ini, misalnya marketplace Tokopedia, Bukalapak, Blibli, Lazada, dan lainnya.
Bagi Anda yang ingin mengetahui beberapa barang atau produk jualan online yang paling laris saat ini di market virtual, saya akan memberikan sedikit gambaran. Dari sekian banyak produk yang dijual online, berikut ini adalah beberapa barang yang paling diminati di online shop untuk pasar lokal:
BACA : Hati-hati dalam memilih madu asli, berikut cara mudah membedakan madu yang asli.
1. Produk Fashion Paling Banyak Dicari Online
Untuk jualan produk fashion secara online, target market yang paling ‘gurih’ adalah wanita dewasa. Alasannya karena wanita dewasa sangat suka melihat-lihat gambar produk via online dan mudah terpengaruh untuk segera belanja. Ketika mereka melihat barang yang disukai, mereka cenderung langsung membelinya.
Produk fashion ini ada banyak macamnya, mulai dari fashion wanita, pria, busana muslim, hingga fashion untuk anak. Nah, secara keseluruhan produk-produk fashion ini adalah barang yang paling banyak dicari dan paling diminati di toko online.
Namun, tentu saja Anda harus memilih salah satu jenis fashion yang paling sesuai dengan minat dan situasi Anda saat ini. Misalnya Anda lebih suka menjual produk busana muslim, maka Anda bisa menjual produk seperti jilbab, gamis, dan aksesoris pendukung.
BACA : Makanan khas tradisional Aceh yang terkenal dengan unsur rempah dan lezat
2. Produk Kecantikan Laris Manis di Internet
Lagi-lagi produk untuk wanita adalah barang yang paling laku dijual di internet, termasuk produk kecantikan. Jangan heran kalau sekarang ini ada banyak sekali jenis produk kecantikan di internet. Ini karena memang permintaan terhadap produk ini sangat besar, khususnya dari kaum wanita.
Produk kecantikan/ kosmetik ini sebenarnya ada banyak sekali jenisnya, dan bila disebutkan satu persatu maka jumlahnya bisa mencapai ratusan item. Saya akan sebutkan beberapa saja jenis produk kecantikan yang paling laku dijual online saat ini:
Kini Sosial Media Specialist adalah Profesi yang sangat Menguntungkan
- Produk pemutih kulit wajah
- obat jerawat
- masker penghalus kulit wajah
- kosmetik anti aging
- kosmetik untuk make up (bedak, eye shadow, lipstick, dan lain-lain)
- Produk pelangsing tubuh
- Produk perawatan rambut

25 Aplikasi Edit Video Untuk Mempermudah Promosi Bisnis Anda
See, ada banyak sekali jenis produk kecantikan yang dicari para wanita via online. Tentu saja Anda tidak harus menjual semuanya agar bisa menghasilkan banyak untung. Menjual salah satu produk kecantikan saja sebenarnya bisa dapat banyak untungnya.
3. Produk Herbal untuk Kesehatan dan Vitalitas
Percaya atau tidak, sekarang ini produk-produk herbal sangat laris dijual di internet. Berbagai produk herbal yang dijual secara online tersebut memiliki manfaat dan kegunaan masing-masing. Ada produk herbal untuk pengobatan, untuk menjaga kesehatan, dan juga untuk vitalitas, khususnya untuk pria dewasa.
Beberapa jenis produk herbal yang paling laku dijual secara online diantaranya adalah:
- Produk herbal pelangsing tubuh
- penambah berat badan herbal
- Produk herbal untuk vitalitas pria dewasa
- Produk untuk kecantikan wanita herbal

Hampir semua perusahaan di dunia menggunakan strategi pemasaran ini
Biasanya produk herbal yang paling laku di internet adalah untuk orang dewasa, terutama produk herbal untuk kesehatan. Namun, ada juga beberapa produk herbal yang diperuntukkan untuk anak-anak.
Jika Anda ingin menjual produk herbal secara online, pastikan produk yang dijual tersebut telah mendapat sertifikat dari BPOM. Ini sangat penting bila Anda ingin menjalankan usaha jualan online untuk jangka panjang.
4. Produk Gadget Laris Manis Dijual Online
Sekarang ini jamannya digital, dan semua yang berhubungan dengan dunia digital pasti butuh gadget. Masyarakat urban di Indonesia dipastikan semuanya memiliki gadget dengan berbagai fungsi, mulai dari gadget untuk komunikasi, gadget untuk foto dan video, hingga gadget untuk bersenang-senang.
Jadi, tidak heran bila gadget adalah salah satu barang yang paling laku dijual di online shop saat ini. Beberapa gadget yang paling banyak peminatnya saat ini, diantaranya adalah:
- Smartphone
- Tablet
- Kamera digital
- Laptop/ PC
- Fidget spinner
- Drone

Dari semua produk gadget yang disebutkan ternyata masih ada produk turunannya, misalnya aksesorisnya. Semua produk gadget ini banyak dicari di internet dan laris manis terjual secara online.
5. Produk Rumah Tangga Juga Banyak Pembeli Online

Ternyata produk rumah tangga yang dulu lebih banyak dibeli secara offline, sekarang sangat laku di berbagai toko online lho. Tidak hanya di marketplace besar, toko online kecil yang sekarang banyak bermunculan pun ikut merasakan manisnya berjualan online produk rumah tangga ini.
Beberapa produk rumah tangga yang paling laku di internet, diantaranya:
- Kompor gas
- Blender
- Mesin jahit mini
- Pemanggang roti
- Sprei
- Taplak meja
- dan lain sebagainya
Selain produk-produk tersebut, perkakas yang terbuat dari bahan tanah liat (guci, kendi, vas bunga, celengan, dan lainnya) juga cukup banyak dijual di internet.
6. Produk Unik dan Lucu

Produk unik dan lucu juga cukup banyak dicari di internet. Permintaan akan barang-barang unik dan lucu ini berawal dari beberapa website yang mempromosikan produk menarik yang belum pernah kita temukan sebelumnya.
Beberapa produk unik tersebut diantaranya:
- Tongsis (tongkat narsis)
- Lampu tidur unik
- Kaca mata night vision
- Mug unik
- dan lain sebagainya
Dan yang paling penting adalah produk tersebut selain unik dan lucu, juga memiliki fungsi yang bermanfaat bagi pemiliknya. Biasanya produk-produk unik tersebut hanya bisa dibeli via online, inilah sebabanya mengapa pasar online menjadi sangat menarik.
7. Produk Makanan pun Laris Dijual Online

Perlu dicatat bahwa tidak semua jenis makanan bisa dijual secara online saat ini karena faktor kadaluarsa. Namun, ada cukup banyak jenis makanan yang laris dijual di internet.
Beberapa produk makanan yang bisa dijual secara online, diantaranya adalah:
- Aneka cake dan cookies
- Frozeen food
- Makanan ringan (snack)
- Produk bahan minuman
Jadi, kalau Anda punya produk makanan yang mirip dengan salah satu jenis produk yang disebutkan di atas, tidak ada salahnya memasarkannya secara online.
8. Mainan Anak Cukup Laris di Internet

Sekarang ini produk mainan anak sudah mendapat porsi yang cukup besar dalam hal penjualan secara online. Alasannya, kemudahan dalam melihat produk, jenis mainan sangat beragam, kemudahan transaksi, dan juga karena biasanya harganya cenderung lebih murah.
Beberapa jenis mainan yang banyak dijual online diantaranya:
- Mainan action figure
- Alat musik mainan
- Mainan keterampilan
- Mainan edukasi
- dan lain sebagainya
Dengan adanya toko online mainan anak, tentunya akan sangat memudahkan para orang tua untuk berbelanja mainan untuk anak mereka. Dan sebagai pebisnis online, tentu saja market anak-anak cukup menjanjikan bila dikerjakan dengan serius.
Lalu dari delapan list di atas, bisnis online mana yang paling menjanjikan? Yang paling menguntungkan tentu saja bisnis yang dijalankan bukan hanya dibaca dan direncanakan saja. Selamat mencoba.